Wujud Kepedulian TNI, Babinsa Sumbersuko dan Warga Renovasi Rumah Milik Buati

Lumajang, Wujud nyata kepedulian terhadap masyarakat kurang mampu, Babinsa Labruk Kidul Koramil 0821-19/Sumbersuko, Serka Nizar Lutfi, bersa...

Lumajang, Wujud nyata kepedulian terhadap masyarakat kurang mampu, Babinsa Labruk Kidul Koramil 0821-19/Sumbersuko, Serka Nizar Lutfi, bersama tiga personel lainnya turut serta dalam kegiatan renovasi rumah milik Buati, warga Dusun Krajan Timur RT 015 RW 003, Desa Labruk Kidul, Kecamatan Sumbersuko, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Senin (2/6/2025).


Kegiatan renovasi yang dilakukan merupakan bentuk sinergi antara aparat kewilayahan dan masyarakat dalam upaya meningkatkan kesejahteraan warga, khususnya mereka yang tinggal di rumah tidak layak huni. 


Serka Nizar Lutfi mengatakan bahwa keterlibatan TNI, khususnya Babinsa, dalam kegiatan sosial seperti ini adalah bagian dari komitmen untuk terus hadir dan membantu mengatasi kesulitan masyarakat di wilayah binaannya.


"Sebagai aparat teritorial, kami berupaya untuk selalu ada bersama masyarakat, terutama saat mereka membutuhkan bantuan. Kegiatan ini juga menjadi momen mempererat hubungan kekeluargaan antara TNI dan rakyat," ujarnya di sela kegiatan.


Buati, pemilik rumah, mengaku sangat bersyukur dan terharu atas bantuan yang diberikan. Ia mengatakan bahwa rumah yang ia tempati selama ini sudah tidak layak, namun keterbatasan ekonomi membuatnya belum mampu melakukan perbaikan.


"Saya sangat berterima kasih kepada Bapak-Bapak TNI dan warga yang sudah membantu memperbaiki rumah saya. Semoga Allah membalas semua kebaikan ini," ungkapnya haru.


Sementara itu, Danramil 0821-19/Sumbersuko, Kapten Czi Heri Cahyono, dalam keterangannya terpisah menyampaikan bahwa kegiatan tersebut merupakan implementasi dari peran TNI sebagai bagian dari solusi di tengah masyarakat.


"Kami akan terus mendorong para Babinsa untuk aktif membantu warga yang membutuhkan, sebagai bentuk kepedulian sekaligus penguatan ketahanan wilayah," tegasnya.


Dengan semangat gotong royong yang terus dipupuk, kegiatan renovasi rumah Bu Buati diharapkan mampu memberikan dampak positif, tidak hanya bagi Buati dan keluarganya, tetapi juga bagi seluruh masyarakat Desa Labruk Kidul untuk semakin mempererat kebersamaan dan kepedulian sosial di lingkungan sekitar. (Pendim0821)

COMMENTS

Nama

Aceh,3,Bali,471,Bangka,1,Banten,3,Berita,607,Bisnis,1,Budaya,1,Daerah,428,Dekai,100,Dunia,102,Ekonomi,2,Gianyar,3,Hukum,37,Jabar,9,Jateng,15,Jatim,90,Jayapura,166,Kalbar,2,Kalsel,40,Kaltara,108,Kaltim,7,Kaltin,1,Kamtibmas,2,Kesehatan,106,Kriminal,59,Kuliner,100,Lampung,1,Malang,5,Militer,7,Nasional,89,News,1427,NTT,1,Opini,2,Papua,304,Pasuruan kota,92,Pendidikan,100,Peternakan,101,polda papua,299,Politik,10,Ragam,100,Religi,1,Riau,1,Sejarah,1,Sosial,12,Sumsel,1,Teknologi,1,Terkini,1,Tips,7,
ltr
item
INDONESIANA.WEB.ID: Wujud Kepedulian TNI, Babinsa Sumbersuko dan Warga Renovasi Rumah Milik Buati
Wujud Kepedulian TNI, Babinsa Sumbersuko dan Warga Renovasi Rumah Milik Buati
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEilLF5WaBSZtItWCb28iNMm-bWHHgy0Rhvb7rjdNgV3T_MWzd3E9hv2YAonMAozTWuZWIT0swY1_OiVh2_UDQfzQUsXWbmJGqVHS8fkIKEvxbEHXbon9llgG9Q0KeKbWjEHm6uleGhAQclJRL7SVDL3CkvhSzvyOIwmxA72v9FZblILDaLzYBjyXUrs9ro/s320/0df87eb8-8a54-4b6b-8d62-77237327f6ae.jpeg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEilLF5WaBSZtItWCb28iNMm-bWHHgy0Rhvb7rjdNgV3T_MWzd3E9hv2YAonMAozTWuZWIT0swY1_OiVh2_UDQfzQUsXWbmJGqVHS8fkIKEvxbEHXbon9llgG9Q0KeKbWjEHm6uleGhAQclJRL7SVDL3CkvhSzvyOIwmxA72v9FZblILDaLzYBjyXUrs9ro/s72-c/0df87eb8-8a54-4b6b-8d62-77237327f6ae.jpeg
INDONESIANA.WEB.ID
https://www.indonesiana.web.id/2025/06/wujud-kepedulian-tni-babinsa-sumbersuko.html
https://www.indonesiana.web.id/
https://www.indonesiana.web.id/
https://www.indonesiana.web.id/2025/06/wujud-kepedulian-tni-babinsa-sumbersuko.html
true
1758751509613236683
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy